Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Layani Pemudik, GP Ansor Purwokerto Selatan Gelar Apel Siaga dan Pembukaan Posko Mudik


Purwokerto Selatan - Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda  (GP) Ansor  Purwokerto Selatan melalui Barisan Ansor Serbaguna (Banser) Satkoryon Purwokerto Selatan menggelar apel siaga sekaligus membuka Posko Mudik di Jalan raya Gerilya Timur, tepatnya di Simpang Pancurawis . Apel Pembukaan posko banser di buka langsung oleh ketua Majelis Wakil Cabang (MWC) NU Purwokerto Selatan, Kiai Abdul Fatah, Senin (17/4/2023).


"Alhamdulillah ditahun ini kita bisa bersama sama lagi berjuang hikmat di posko mudik lebaran tahun 2023, harapan kita perjuangan kita ini tercatat oleh Allah SWT, dan sahabat sahabat diberikan kesehatan, kemampuan, kecakapan yang memadai untuk membantu arus mudik lebaran 2023", ujar Andry Widyanto, Kepala Satuan Koordinasi Cabang (Kasatkorcab) Banser Banyumas.



Posko mudik PAC GP Ansor dan Banser Purwokerto Selatan ini akan berdiri sampai dengan malam takbir, adapun beberapa fasilitas penunjang posko mudik yakni layanan kesehatan (P3K), Ambulance, buka puasa dan sahur, MCK, tempat shalat, dan tempat istirahat.


Sementara itu Ketua Panitia Posko Mudik Ndan Fajri Kumala menjelaskan bahwa pihaknya akan mengerahkan 200 Personil Banser untuk mengawal kegiatan Posko Mudik Lebaran Tahun 2023.



Pada apel dan pembukaan Posko Mudik Banser dihadiri oleh Kapolsek Purwokerto Selatan, Ketua MWC NU Purwokerto Selatan, Pengurus Wilayah (PW) Ansor Jawa Tengah, Kasatkorcab Banser Banyumas, Kepala BAANAR Banyumas, Kasetma Satkorcab Banser Banyumas, Seluruh kader GP Ansor dan Banser se-Kecamatan Purwokerto Selatan. 


Post a Comment for "Layani Pemudik, GP Ansor Purwokerto Selatan Gelar Apel Siaga dan Pembukaan Posko Mudik"